Provinsi Jawa Timur Meraih 124 penghargaan terbanyak Adiwiyata Tahun 2023
26 Oct 2023 09:05:54

Selasa (17/10) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan memberikan penghargaan sebanyak 551 penghargaan Sekolah Adiwiyata Tahun 2023 yang langsung diserahkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya kepada 134 sekolah sebagai Adiwiyata Mandiri dan 417 sekolah sebagai Adiwiyata Nasional. Dan Provinsi Jawa Timur berhasil mendapatkan penghargaan sebanyak 124 penghargaan Adiwiyata terdiri dari 85 penghargaan Adiwiyata Nasional dan 39 penghargaan Adiwiyata Mandiri.
Penghargaan tersebut menjadikan Provinsi Jawa Timur sebagai peraih penghargaan terbanyak dalam penghargaan Sekolah Adiwiyata Tahun 2023 tingkat Nasional, dan secara akumulatif merupakan provinsi dengan jumlah Sekolah Adiwiyata terbesar se-Indonesia.
Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS) sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup & Kehutanan no. 52 tahun 2019 dan merupakan inti/ dasar dari pelaksanaan praktik Adiwiyata dalam keseharian memberikan dorongan inisiatif kepada setiap warga sekolah untuk dapat berperilaku ramah lingkungan dalam segala unsur kegiatan baik di area sekolah maupun di luar pagar sekolah.
Keterlibatan setiap unsur, komponen, dan seluruh warga sekolah dalam upaya GPBLHS diharapkan dapat membangun kesadaran kognitif, kolaboratif, dan berkelanjutan untuk dapatnya diterapkan dalam kehidupan masa depan setiap siswa, sehingga mereka bisa menempatkan kepedulian lingkungan sebagai salah satu prioritas pola hidup mereka.
Semoga dengan diterimanya penghargaan Adiwiyata di tahun ini terus menjadikan setiap unsur dari satuan pendidikan di Jawa Timur selalu termotivasi melakukan pola-pola pendidikan yang berakar dari kepedulian akan lingkungan hidup, demi masa depan yang lebih baik.

Pengembangan Kompetensi Pejabat Fungsional Bidang Lingkungan Hidup
29 Nov 2023 15:00:44
dlh-jatim
Untuk menyamakan persepsi sert...

Muslimah DLH Jatim Belajar Mengelola Emosi Diri
24 Nov 2023 15:01:19
siaran pers
Bagi sebagian besar para wanit...

Optimalisasi Informasi dan Peningakatan SDM Tim Kehumasan Dinas Lingku...
23 Nov 2023 16:15:37
dlh-jatim
Semakin tingginya persaingan a...

PENYERAHAN SERTIFIKAT PENGHARGAAN PROPER INDUSTRI JAWA TIMUR PERIODE 2...
Hari Rabu tangg...

Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2023
Setiap tanggal...
PELATIHAN PENGURUSAN JENAZAH
Masjid Jann...